Listrik Pintar – Solusi isi ulang dari PLN ! adalah slogan baru PLN untuk produk PLN Prabayar. Yaitu sistem pembelian listrik PLN dengan system voucher atau bayar di depan. Pada dasarnya konsep pulsa prabayar HP yang digunakan disini untuk pemakaian listrik PLN. Pemakai listrik PLN pra bayar akan memiliki saldo yang telah dikonversi menjadi KWH. KWH ini yang digunakan sebagai satuan pemakaian listrik. Secara umum listrik prabayar ini lebih murah daripada listrik pascabayar. Selain lebih murah pemakaiaanya lebih bisa dikontrol penggunaan listrik sesuai dengan kebutuhan.
Bagaimanakah cara merubah dari listrik pascabayar menjadi prabayar?
Setiap pendaftaran baru atau ganti daya akan otomatis dirubah menggunakan konsep listrik pintar, pln prabayar. Namun jika tidak berencana untuk ganti daya, cara merubah dari listrik pascabayar jadi prabayar adalah dengan cara menelpon ke 123 kemudian bicara dengan CS. Syaratnya adalah anda sudah melunasi semua tagihan PLN anda dan harus membeli pulsa seharga minimal Rp. 250rb untuk pengisian pertama.
Jika telah menggunakan listrik PLN Pra Bayar, bagaimana caranya mengisi pulsa dan mengontrol pemakaian?
Caranya adalah dengan terlebih dahulu membeli pulsa listrik pra bayar di kantor pln atau bank atau bisa juga melalui SMS pembelian pulsa pln di unitedtronik. Nanti yang didapat pelanggan adalah nomor 20 digit untuk pengisian pulsa PLN. Nomor tersebut diisikan di meteran listrik pra bayar. Kemudian meteran akan menunjukan angka Jumlah energi listrik yang masih tersisa, dalam bentuk kWh.
Di manakah membeli pulsa PLN Prabayar yang mudah?
Pulsa pln prabayar dapat dibeli di kantor PLN, atau di bank. Namun jika malas untuk mengantre, kami Unitedtronik memberikan solusi mudah, Yaitu dengan transaksi pulsa PLN prabayar yang dibabung dengan deposit pulsa anda. Anda dapat mengisi untuk rumah sendiri, dan juga dapat untuk dijual kembali dengan harga yang lebih murah. Jadi triple keuntungan yaitu tidak usah keluar antre, bisa dijual lagi, dan transaksi cepat dalam hitungan detik.
Bagaimana caranya beli pulsa PLN prabayar di Unitedtronik?
Caranya mudah tinggal masukan kode.no_id_pln.pin kirim ke salah satu sms center kami.
contoh: pln20.32554344555.1234 kirim ke 0813 2761 2009
nanti balasan yang akan diterima berisi informasi 20 digit kode yang harus dimasukan kedalam kwh meteran anda/ customer anda.
Berapa harganya?
Berikut ini table harga PLN Prabayar di Unitedtronik beserta kodenya.
Halaman terkait dengan postingan ini:
Harga Lengkap seluruh Produk Unitedtronik
Cara Hitung KWH PLN Prabayar
Harga lama PLN prabayar