Trips, Situs Baru Google untuk Rencana Liburan Makin Mudah

Baru-baru ini, Google merilis landing page baru bernama Trips. Di sini, pengguna bisa menggunakan semua produk Google yang berkaitan dengan liburan dan traveling, seperti aplikasi mobile Google Trip, Google Flights, fitur pencarian hotel Google, dan sebagainya. Sobat bisa mengunjungi Trips lewat tautan google.com/travel.

Fitur Trips dari Google untuk Rencana Perjalanan

Begitu halaman terbuka, pengguna bisa merencanakan perjalan dengan mencari lokasi tujuan terlebih dahulu. Dari situ, pengguna lantas bisa menemukan pilihan pesawat, hotel, panduan wisata, atau paket wisata. Jika pengguna sudah melakukan pemesanan, baik itu lewat Google atau tidak, pengguna bisa mengecek semua bukti pemesanan lewat Trip. Dengan begitu, pengguna pun dapat mengecek pemesanan, kode konfirmasi, dan informasi lain seperti laporan cuaca pada hari perjalanan.

Baca juga: Google Umumkan Ada 2,5 Miliar Jumlah Pengguna Android Aktif

Potongan-potongan Trips selama ini tersebar di berbagai produk Google, sebelum akhirnya sekarang bisa ditemukan di dalam hanya satu situs saja. Contohnya, ketika Sobat sudah memesan hotel atau restoran, Sobat bisa melihat catatan reservasi tersebut ketika Sobat mencari lokasi hotel atau restoran di Google Maps. Jika catatan tersebut di-klik, bukti konfirmasi akan ditampilkan di layar.

Di samping itu, Maps punya tool Explore untuk membantu Sobat menemukan berbagai tempat yang bisa dikunjungi di sekitar lokasi yang dicari. Nah, fitur yang satu ini tak ragu lagi juga akan ditambahkan ke dalam landing page Trips begitu Sobat merencanakan perjalanan.

Gambar Tangkap Landing Page Trips dari Google

Foto: Gambar tangkap diambil oleh Unitedtronik, Rabu 15 Mei 2019

Di samping itu, jika Sobat sedang mengecek harga tiket pesawat lewat fitur pencarian Google, halaman Trips juga akan menampilkan update jika ada perubahan harga. Berikutnya, Google sudah merilis pernyataan bahwa Trips nantinya akan menampilkan hotel-hotel yang sudah Sobat cek sebelumnya kalau-kalau Sobat masih harus memesan akomodasi.

Meski begitu, Google tidak menjelaskan bagaimana Trips nantinya akan memengaruhi keberadaan aplikasi Google Trips yang sudah ada lebih dulu. Namun demikian, Google sudah mengonfirmasi bahwa fitur-fitur Trips akan tersedia lewat Google Maps dalam beberapa bulan ke depan.

Baca juga: Lenovo Pamerkan PC Lipat Pertama di Dunia

Sebagai tambahan informasi, aplikasi mobile Google Trips dirancang Google sebagai kompetitor aplikasi TripIt untuk menampilkan pesanan perjalanan offline.

Sobat tertarik ingin mencoba Trips untuk mudik Lebaran nanti? Supaya lancar, pastikan kuota internet Sobat terisi, ya! Pakai Unitedtronik untuk isi pulsa dan paket data sendiri. Dapatkan aplikasinya di Play Store dan App Store.